31 Desember, 2009

Read-More yang Customer Oriented

Cara membuat Read More sesungguhnya tidak lagi sulit. Sejak ultahnya yang ke 10, Blogspot telah menghadiahi fasilitas "jumps-link", yang populer dengan "read-more" itu. Dengan Read-More yang autobreak tersebut, kita lebih banyak memperoleh kemudahan.
Namun, program ini hanya bisa berjalan jika kita lebih dahulu mengembalikan kode seperti aslinya dari blogspot (aslinya daku cantumkan di bagian bawah).
Sementara itu, ada saja yang merasa kurang dengan fasilitas ini. Kekurangan Read-More model autobreak ini adalah, tetap terjadi re-loading ketika visitor ingin membaca kelanjutan postingan.

Cara Read More autobreak ini memang masih menyisakan ketidaknyamanan visitor, terutama pada blog yang berat loadingnya.
Sudah berat loadingnya, lalu loding ulang, masih harus mengetik verivikasi kata . Setelah beberapa kali salah ketik verivikasi, masih menunggu tiga hari untuk memperoleh persetujuan yang punya blog!
Komeng gua dimuat, nggak, ya?
Capek, deh!
Tapi, itu hak yang punya rumah, yang harus kita hormati. Kita, kan cuma tamu, yang (kadang) tak diundang!

Cara saya untuk meringankan beban visitor, saya menggunakan Read More versi lain. Cara yang disebut sebagai "direct-read" ini saya peroleh dari Kang Rochman. Dengan cara ini visitor hanya perlu sepersekian detik untuk melihat postingan utuh, tanpa loading-ulang.
Cara ini sangat cocok bagi Anda yang tidak terlalu mengejar komeng.
Tetapi semua terserah Anda, ada yang mementingkan trafik ada pula yang mementingkan coment.
Pasalnya bagi yang memeningkan trafik/rank walau visitor ga' coment tetap saja memperoleh hit!
Menurutku, yang ini lebih customer oriented. Pelanggan adalah Raja!

Namun, jika tujuan Anda mendapatkan komentar, Anda dapat menulis imbauan. Misalnya,
"Mohon kementar atas postingan saya",
"Kik di bawah ini untuk beri komentar" (ini sangat membantu para visitor beginer)
Bisa juga Anda ingin membuat imbauan lucu, misalnya "Komeng dulu, dong, gratis, kok!"
Imbauan demikain sah-saja kok! Lha wong tujuannya memang itu kok!

Jika Anda berminat memiliki versi "direct-read", dapat mengikuti cara berikut:

A.Tahap 1
1. Masuk ke Edit Template, lalu ke Edit HTML:
2. Klik Download Template Lengkap. Maksudnya, jika tejadi kesalahan agar dapat dikembalikan seperti semula.
3. Beri tanda centang pada opsi Expand Template Widget.


4. Lalu, temukan kode seperti di bawah ini. Ini adalah kode asli dari Charmskin Blogspot

<div class='post-header-line-1'/>
<div class='post-body entry-content'>
<data:post.body/>
<div style='clear: both;'/> <!-- clear for photos floats -->
</div>

5. Kemudian, hapus semua kode di atas, dan ganti dengan semua kode di bawah ini.


<div class='post-header-line-1'/>
<div class='post-body' expr:id='"post-" + data:post.id'>
<b:if cond='data:blog.pageType == "item"'>
<p><data:post.body/></p>
<b:else/>
<style>#fullpost {display:none;}</style>
<p><data:post.body/></p>
<span id='showlink'>
<p><a expr:onclick='"javascript:showFull(\"post-" +
data:post.id + "\");"' href='javascript:void(0);'>
Lanjutkan...</a></p>
</span>
<span id='hidelink' style='display:none'>
<p><a expr:onclick='"javascript:hideFull(\"post-" +
data:post.id + "\");"' href='javascript:void(0);'>Kembali ke ringkasan.Tapi, kasih komen dulu dong!</a></p>
</span>
<script type='text/javascript'>checkFull("post-" + "<data:post.id/>")</script>
</b:if>
<div style='clear: both;'/> <!-- clear for photos floats -->
</div>
6. Perubahan boleh Anda simpan.

B Tahap 2
Masih berada pada mode Edit HTML
1. Copas kode di bawah ini tepat di atas kode:</head>
<script type='text/javascript' src='http://amen24.googlepages.com/Readmore.js' />

2. Simpan

C. Tahap 3
1. Klik, dan masuk ke Pengaturan, laku masuk ke Format
3. Copy kode di bawah ini, lalu di-paste pada kotak kosong yang di samping tulisan Templat Entri.
<span id="fullpost">
</span>


4. Klik tombol Simpan Pengaturan
5. Selesai.

D. Cara posting artikel :
Ketika posting, Anda masih memerlukan prosedur dibwah ini (hal yang tidak perlu dilakukan dengan auto Read-More).
1. Pada saat Anda berada pada menu posting, pilih mode Edit HTML. Maka otomatis terlihat kode yang Anda pasang di Format Template Entri tadi:
<span id="fullpost">
</span>


2. Nah, kini letakkan artikel Anda sebagai berikut: :
Artikel pendek:
<span id="fullpost">
Artikel selanjutnya.
</span>

3. Jika artikel Anda cukup pendek, dan tidak perlu ringkasan, hapuslah dua baris kode di atas, pada menu posting.

Dengan Read More versi baru ini, diharapkan blog Anda makin Customer Oriented, makin menyenangkan visitor dan tentu saja menyenangkan Anda sebagai tuan rumah.
With Love, Whienda.



Artikel Terkait:

1 komentar:

  1. mbak maaf rada O.O.T

    template punya ku dethink3r.blogspot.com
    kecil sekali tempat komen nya ( ga sinkron sama postingan ) gimana cara ngerubahnya yah ?
    mohon bantuannya ya mbak... maklum newbie...


    btw artikel nya bagus bagus :D

    BalasHapus

Whienda sampaikan hormat dan terimakasih atas apresiasi Anda. Semoga apresiasi Anda bukan hanya bermanfaat bagiku tapi juga untuk semua orang.

Nice Story

Ada cerita-cerita cantik di blog ini. Pendek, indah namun yang terpenting : inspiratif. Akan menjadi bagian dari pertimbangan Anda menentukan pilihan The Way of Live.

Karir

Mendukung Anda, meniti karir, mendaki langit meraih bintang. Ayo berbagi bersama saya di blog ini

Kisah Sukses

Mendukung Anda, meniti karir, mendaki langit meraih bintang. Ayo berbagi. Kita tengok cermati cara pandang, tokoh-tokoh sukses ini.

Hipnosis

Ayo, belajar hipnosis bersama saya di blog ini. Suatu yang sederhana dan alamiah yang akan membuat hidup menjadi lebih mudah untuk di jalani. Saya bantu Anda sebizaku.
Banyak cara membuat Slide Show di Sebizaku. Pasti berjalan baik. Gratis untuk Anda.

aneka slide show
Soft Transition Effect.
aneka slide show
Seperti Kompas.com punya.
aneka slide show
Random Square Transition Effect.