17 Desember, 2009

Milyarder yang "bodoh"

Suatu ketika, Henry Ford mengumumkan akan membuat mesin mobil 4 tak. Kontan, masyarakat menilai itu bualan bodoh dan tidak masuk akal. Bahkan, ketika ia berhasil, pers menuduhnya sebagai orang bodoh. Yang pintar adalah para insinyurnya. Henry Ford berang, dan menggugat pers ke pengadilan.
Di pengadilan, pemilik pabrik mobil Ford itu dicerca dengan sejumlah pertanyaan sekitar otomotif. Ternyata, banyak pertanyaan yang tidak ia jawab dengan benar.


"Nah, itu 'khan? Sebenarnya, yang pintar adalah para insinyur itu!" Kata para wartawan.
"Tapi, saya lebih pintar dari para insinyur itu!" Sanggah Henry, "Memang, mereka yang mewujudkan mesin 4 tak, tapi saya yang membuat keluarga mereka bahagia. Sesuatu yang tak dapat mereka lakukan dan tidak dapat dilakukan oleh banyak orang!"
Atas jawaban Henry, hampir serentak Juri menyatakan pemilik pabrik mobil itu di pihak yang benar. Maka, pengadilan pun menyatakan bahwa Henry Ford adalah orang yang pintar.

Sepulang dari pengadilan, Henry Ford singgah di penjual bunga di kaki lima. Ia membeli serangaki bunga buat isterinya. Seorang pria paruh baya melayaninya dengan senang hati.
"Sejak dulu kau berjualan di kaki-lima, mengapa tidak membuka toko?" Henry Ford menegur.
"Untuk apa?" tanya si penjual bunga.
"Agar pembelinya tambah banyak!
"Kalau pembelinya sudah banyak, terus apa?" penjual bunga bertanya lagi.
"Ya membuka toko lagi! Nanti, toko bungamu makin bertambah banyak"
"Kalau toko bungaku tambah banyak, terus bagaimana?"
"Ya, kamu jadi orang kaya!"
"Kalau sudah kaya, trus bagaimana?" Penjual bunga terus bertanya. Kini Henry Ford mulai jengkel.
"Kalau kau sudah kaya, ya, akan bahagia!"
"Sekarang, saya sudah bahagia, kok!" jawab penjual bunga kalem.
Henry Ford tercenung!
"Juri itu salah! Hakim salah!. Sebenarnya saya memang orang paling bodoh. Perihal 'bahagia' saja, saya mesti diajari oleh tukang bunga!" Gerutu milyarder itu sambil ngeloyor pulang (Chicken Soap).

With Love, Whienda.

Artikel Terkait:

10 komentar:

  1. (maaf) izin mengucapkan selamat tahun baru hijriyah 1 Muharam 1431 H.
    Semoga rohmat Allah semakin melingkupi kita.

    *Maaf agak keluar tema

    Salam,
    Alamendah

    BalasHapus
  2. pelajaran moral bagi seorang milyader kalo ukuran kebahagiaan tidak diliat dari banyaknya materi yang dimiliki

    BalasHapus
  3. uang katanya bisa bikin seneng
    bener
    uang itu penting
    bener
    tapi uang bukan bahagian terpenting
    yup bener
    yang penting adalah kebahagiaan menjalani hidup
    bener banget
    so, milih banyak duit apa banyak bahagia nih???

    BalasHapus
  4. Artikel yang banyak mendapatkan komeng biasanya si empunya blog sering meninggalkan comment di blog orang lain, maka harus rajin memberikan comment di blog orang lain. Bagi saya, banyak tidaknya komeng nggak penting, yang penting bagaimana agar blog mempunyai trafik yang tinggi.

    BalasHapus
  5. Memang, kebahagiaan tidak bisa diukur dengan materi. Banyak orang yg bahagia walaupun tidur beralaskan tikar. Dan banyak orang yang tidak bahagia walaupun bergelimang harta. Bahagia atau tidak bahagianya seseorang tergantung begaimana dia menyikapi hidup ini.

    BalasHapus
  6. wah cerita yang menarik nih :)
    kebahagiaan tidak hanya dinilai berdasarkan materi :D
    Ada tolak ukur lain ya :)

    BalasHapus
  7. Selamat tahun baru Hijriah...

    BalasHapus
  8. kebahagian menyebabkan orang menjadi pinter
    cerita yg bagus

    BalasHapus
  9. Menarik sekali, Whienda. Pengertian bahagia tentulah berbeda pada tiap manusia.

    BalasHapus

Whienda sampaikan hormat dan terimakasih atas apresiasi Anda. Semoga apresiasi Anda bukan hanya bermanfaat bagiku tapi juga untuk semua orang.

Nice Story

Ada cerita-cerita cantik di blog ini. Pendek, indah namun yang terpenting : inspiratif. Akan menjadi bagian dari pertimbangan Anda menentukan pilihan The Way of Live.

Karir

Mendukung Anda, meniti karir, mendaki langit meraih bintang. Ayo berbagi bersama saya di blog ini

Kisah Sukses

Mendukung Anda, meniti karir, mendaki langit meraih bintang. Ayo berbagi. Kita tengok cermati cara pandang, tokoh-tokoh sukses ini.

Hipnosis

Ayo, belajar hipnosis bersama saya di blog ini. Suatu yang sederhana dan alamiah yang akan membuat hidup menjadi lebih mudah untuk di jalani. Saya bantu Anda sebizaku.
Banyak cara membuat Slide Show di Sebizaku. Pasti berjalan baik. Gratis untuk Anda.

aneka slide show
Soft Transition Effect.
aneka slide show
Seperti Kompas.com punya.
aneka slide show
Random Square Transition Effect.